Aku Datang ke Bekasi
Oleh : Supardi HR (Pecinta buku dan literasi)
Sejak duapuluh tahun yang lalu saya tinggal di Bekasi. Sawah-sawah dan ladang masih luas. Kadang saya masih menjumpai anak menggembala kerbau. Ada juga yang menggembala kambing. Sekilas tidak jauh beda dengan kampung halamanku di Jawa. Petani dan ibu-ibu pergi ke sawah untuk memanen padi atau jagungnya.
Sekarang pemandangan seperti itu sudah jarang aku temui. Komplek di belakang perumahan saya sekarang sudah menjadi perumahan elite. Penghuninya nampak orang-orang kaya berdasi dan bermobil. Saya bisa melihat dari pintu utamanya yang dijaga oleh seorang satpam berbadan kekar.Tidak sembarangan bisa masuk perumahan itu. Karena disamping cluster satu pintu juga di jaga sangat ketat.
Walaupun saya sebagai pendatang baru di Bekasi, saya senang dan bangga.Karena saya ketemu jodoh di Bekasi.Mungkin saya dan keluarga sudah ditakdirkan hidup di kabupaten Bekasi. Allah memberikan rezeki kami di Bekasi. Dan yang membuatku lebih mencinta Bekasi adalah saya ketemu jodoh yang kedua.Yang bernama Komunitas Pedidik Penulis Bekasi Raya ( KPPBR) di kabupaten Bekasi, bukan di kabupaten yang lain.
Selamat hari jadi Kabupaten Bekasi.
Babelan, 15 Agustus 2020
#tantanganKPPBR_1
Like!! Thank you for publishing this awesome article.
A big thank you for your article.
Hi there, after reading this amazing paragraph i am as well delighted to share my knowledge here with friends.